Haloo Sobat Marhatahata,,,
Bahasa Indonesia memiliki kata-kata indah yang jarang didengar. Kata-kata ini sangat cocok untuk digunakan baik untuk membuat puisi atau kata-kata puitis yang singkat.
A
- Abadi = kekal; tidak berkesudahan; selamanya
- Adagium = pepatah; peribahasa Adakala = terkadang; sesekali; sesekalinya
- Adibintang = bintang lapangan; pemain andalan; bintang panggung Adikarya = karya yang tercipta dengan kualitas luar biasa; karya agung
- Adiluhung = sangat bermutu; berkualitas tinggi
- Adiratna = batu atau permata yang bermutu tinggi; perempuan yang menarik hati
- Adnan = surga Aduhai = kata seru yang digunakan sebagai ungkapan rasa kagum atau terpesona; hebat
- Agan (beragan) = bermaksud; berniat
- Aguk = hiasan yang terpasang di kalung pengantin perempuan atau anak
- Alamanda = tanaman hias berupa bunga besar berwarna kuning dan berbentuk terompet
- Alegori = cerita yang dipakai sebagai ibarat atau kiasan untuk mendidik atau menerangkan sesuatu
- Ambal = permadani; hamparan
- Ambar = barang yang harum baunya biasanya berasal dari perut ikan laut atau damar
- Arunika = cahaya saat terbitnya matahari
- Asmaraloka = semesta cinta kasih
B
- Bahana = kumandang; gaung; gema
- Bahtera = perahu; kapal
- Baiduri = baru permata yang berwarna dan banyak macamnya
- Balada = sajak sederhana tentang kisah mengharukan yang terkadan dinyanyikan
- Begonia = tanaman hias berbunga banyak dengan batang, tangkai, dan daunnya yang berduri halus
- Belantara = sangat luas (hutan, padang) Bestari = luas dan dalam pengetahuannya; baik budi pekerti
- Birama = persatuan ketukan tetap yang dimulai dengan ketukan kuat hingga ketukan kuat selanjutnya
C
- Candradimuka = salah satu nama kawah yang berada di kayangan; tempat mendidik diri agar menjadi kuat dan Tangguh
- Candramawa = hitam yang bercampur putih seperti warna bulu kucing
- Cempaka = tanaman hias berbunga harum semerbak yang berwarna kuning atau putih kekuningan
- Cenung (tercenung) = termenung; termangu
- Cindai = kain sutera bercorak bunga; sabuk terbuat dari sutera yang berbunga-bunga
- Cintamani = intan bertuah; ular yang membawa bahagia dalam hubungan percintaan
D
- Dahlia = tanaman hias yang bunganya berwarna-warni dan akarnya berumbi
- Danghyang = roh pemelihara atau pelindung
- Dara = gadis; perawan Dasawarsa = sepuluh tahun
- Dawai = kawat halus yang terdapat pada alat music gitar, piano, dan lain-lain
- Debur = bunyi sesuatu yang besar jatuh ke air; bunyi ombak yang memecah
- Dersik = bunyi desir angin
- Desau = bunyi seperti dedaunan yang tertimpa hujan lebat atau tertiup angin
- Dian = pelita
- Digdaya = sakti; kebal
- Diorama = seni percampuran lukisan, patung,
- Dwiwarna = dua warna; bendera Merah Putih
E
- Ekamatra = satu dimensi
- Eklips = gerhana
- Eksistensi = keberadaan
- Eksposisi = pertunjukan; pameran barang seni, kerajinan, atau hasil industry
- Elan = semangat hidup yang berkobar
- Elevasi = ketinggian yang diukur dari atas permukaan laut; jarak sudut bintang dengan kaki langit
- Eliksir = ramuan obat beraroma harum dan serbaguna
- Elok = indah; baik; baik hati; tidak jahat
- Emanasi = sesuatu yang memiliki pancaran
- Emblem = lukisan, lambing, atau simbol yang disematkan untuk menunjukkan keanggotaan suatu perkumpulan
- Embosur = mulut sungai; kuala
- Epilog = bagian akhir suatu karya sastra yang menyimpulkan peristiwa induk
- Eufimisme = gaya melembutkan bahasa dengan mengganti kata-kata yang berkonotasi kasar dengan kata lain yang lebih sesuai dan tidak menyinggung perasaan
- Eunioa = pemikiran yang baik dan indah
F
- Fadilat = keutamaan dan kemuliaan dalam sebuah perbuatan —
- Fatamorgana = pantulan cahaya oleh udara dengan tingkat kerapatan rendah seolah-olah terlihat genangan air; khayalan semata
- Fortuna = keberuntungan
- Futuristis = mengarah ke masa depan
G
- Gaharu = kayu dengan aroma wangi
- Galih = inti kayu yang keras
- Gandasuli = tanaman yang berbunga harum
- Garit = gores
- Gelita = gelap
- Genial = pemikiran luar biasa
H
- Halimun = kabut
- Haribaan = pangkuan
- Heliosentrik = teori tentang matahari sebagai pusat peredaran alam semesta
- Heliotropisme = karakter bagian tumbuhan yang bertumbuh ke arah sinar matahari
- Hibiskus = bunga sepatu
I
- Iluminasi = pencahayaan dengan sinar matahari atau lampu – –
- Indraloka = tempat tinggal para dewa
- Interim = sementara waktu
- Interpolasi = penyisipan kata atau kalimat di dalam naskah
J
- Jamhur = cerdik pandai
- Jatmika = santun
- Jenggala = hutan; rimba
- Jelita = cantik; indah
- Jumantara = langit; udara
K
- Kahwa = kopi
- Kaleidoskop = beragam peristiwa di masa lalu dan disajikan secara singkat
- Kangsa = kuningan; perunggu
- Kantata = nyanyian paduan suara
- Kanun = hukum; undang-undang
- Karmina = pantun kilat
- Karsa = kehendak; niat
- Kasmaran = jatuh cinta
- Kemuning = tumbuhan berdaun lebat dengan bunga kecil putih atau putih kekuningan berbau harum
L
- Labuh (berlabuh) = Pelabuhan; tempat berlabuh
- Laras = nada; harmonis
- Lembayung = merah kejinggaan
- Loka = dunia; tempat
- Lunar = bulan; hal berhubungan dengan bulan
M
- Mafhum = maklum;
- mengerti Makbul = manjur; berhasil
- Mayang = bunga kelapa
- Mega = awan
- Merjan = manik-manik terbuat dari batu karang merah
- Mimesis = tiruan
- Montase = kolase
N
- Narwastu = akar wangi
- Nebula = awan gas raksasa di sekitar bintang-bintang
- Netapa = gundah; sedih hati
- Nilam = batu safir; tumbuhan berdaun harum
- Nirwana = surga; alam kesempurnaan
- Nyiur = kelapa
O
- Oasis = daerah subur dan berair di tengah padang pasir
- Opus = rangkaian karya komposisi musik ditandai sesuai urutan karya pencipta
- Orbit = jalur peredaran benda langit
P
- Padma = bunga teratai
- Padmi = istri raja; permaisuri
- Pagu = batas tertinggi
- Palis (memalis) = menengok ke arah lain karena malu
- Palmistri = ramalan garis tangan
- Pancarona = warna-warni
- Paripurna = sempurna; lengkap
- Paritas = kesepadanan
- Pelanggi = batu pualam warna warni
Q
- Qadim = abadi
R
- Rampak = terlihat rapi dan teratur
- Ranggi = elok; sikap gagah; bergaya
- Ranum = matang
- Renjana = hati yang teguh
- Rona = sinar wajah
S
- Semburat = bersinar; memancarkan cahaya
- Senandika = percakapan diri sendiri
- Suar = nyala api terang sebagai isyarat
T
- Tabularasa = teori bahwa setiap individu dilahirkan dengan jiwa suci dan lingkungan yang memengaruhi baik atau buruknya seseorang
- Tapak tilas = bekas jejak
- Taram = bulan yang tampak meredup
- Tasamuh = keluasan pikiran
- Tetirah = pergi dan tinggal ke suatu tempat untuk sementara dengan maksud memulihkan Kesehatan
- Trengginas = lincah
U
- Ufuk = kaki langit
- Uli = baik; elok
- Utas= pandai; mahir pekerjaan tangan
- Utopia = sistem sosial politik yang sempurna
V
- Vermut = anggur putih
- Vista = pemandangan dari ujung jalan dimana kanan dan kiri berupa pepohonan
W
- Wambrau = nama angin yang panas dan kering
- Wana = hutan
- Warsa = tahun
- Wawanmuka = temu muka
- Wijaya = kemenangan; menang
- Wilis = biru kehijauan
- Wisana = akhir
- Wreda = lanjut usia
Y
- Yahud = hebat; luar biasa
- Yayi = adinda; adik
- Yuwana = muda
Z
- Zakiah = suci; murni
- Zenit = titik khayal langit tegak lurus di atas bumi terhadap cakrawala
Semoga bermanfaat…!
Sumber :