Haloo Sobat Marhatahata,,,,
Pada awal Juli 2024 yang lalu, saya berkesempatan untuk menginap di Hotel The Phoenix Jogja. Sebuah hotel bintang lima yang berada di Pusat kota Jogja.
Dikutip dari wisata.harianjogja.com, Hotel yang kaya akan budaya dan sejarah ini dibangun pada tahun 1918, oleh seorang saudagar Cina yang kaya raya, Kwik Djoen Eng, sebagai kediaman pribadinya. Dalam perkembangannya, gedung ini berubah menjadi sebuah resident hotel hingga masa pendudukan Jepang.
Setelah masa pendudukan Jepang berakhir, gedung ini difungsikan sebagai kediaman resmi konsulat China, dan pada tahun 1951 difungsikan kembali menjadi sebuah hotel yang dikelola bangsa sendiri. Bahkan Presiden pertama RI, Ir. Soekarno pernah berkediaman di The Phoenix Hotel Yogyakarta.
The Phoenix Hotel Yogyakarta terdiri atas 3 lantai, menyediakan 143 kamar dengan 5 kategori yaitu Superior, Deluxe, Deluxe Pool View, Executive Room, dan Suite. Masing-masing kamar dirancang dengan perpaduan harmonis Eropa, Asia dan memasukkan unsur Jawa sebagai bentuk kearifan local terhadap budaya sendiri.
Sehingga pada tahun 2024, The Phoenix Hotel Yogyakarta sudah berusia 106 tahun.
Berikut ini Pengalaman dan review saya saat menginap di The Phoenix Hotel Yogyakarta :
Location :
The Phoenix Hotel Yogyakarta berada pada lokasi yang strategis karena berada di pusat kota Yogyakarta. Hotel ini berdekatan dengan area perkantoran, wisata dan kuliner.
Dari Bandara Adi Sucipto hanya membutuhkan perjalanan sekitar 15 menit, dari Stasiun Yogyakarta hanya membutuhkan perjalanan sekitar 7 menit, ke Malioboro hanya hanya sekitar 5 menit, ke Stasiun Tugu hanya membutuhkan 2 menit dengan berjalan kaki.
The Phoenix Hotel Yogyakarta beralamat di Jalan Jenderal Sudirman No.9, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55233.
Room : Standard Room + Breakfast
Kamar berukuran standar (menurut saya ukurannya pas, tidak terlalu luas dan juga tidak terlalu sempit), kamar tersedia balkon yang dilengkapi dengan meja dan kursi juga city view Kota Jogja yang adem dan sejuk, di dalam kamar dilengkapi dengan bed ukuran standar dan nyaman, sebuah lemari yang dilengkapi dengan gantungan pakaian, meja dan kursi kerja, meja tempat koper, rak sepatu, kulkas mini, teko pemanas air, hairdryer, shower juga berfungsi dengan baik,
Ameneties terdiri dari perlengkapan mandi, 2 botol air mineral, teh, jamu dan kopi sachset, 2 buah handuk.
Di dalam kamar juga terdapat Al Quran dan Alkitab.
Breakfast :
Makanan dan minuman cukup beragam dan rasanya enak. Terdiri dari menu nusantara dan western. Hal yang unik tersedianya beragam jamu dan mbak penjaga jamunya dan musik tradisional Jogja.
Makanan paling enak menurut saya adalah bubur kacang ijo dan bubur ketan juga kue tradisional.
Service :
Pelayanan cukup baik, fast respon, ramah dan helpfull.
Facilities :
Kamar dengan berbagai type, meeting room, kolam renang, restoran dan pusat kebugaran.
Meeting Room :
Meeting room sangat baik, makanan dan minumannya juga enak dan beragam.
Score Review :
Location : 9/10
Room : 9/10
Breakfast : 8/10
Service : 8/10
Facilities : 8/10
Meeting Room : 9/10
Beberapa Foto :





