— Senyumlah —
Senyumlah,
Angin malam akan membawamu
Segenggam Rindu, cinta, juga harap,
Ia datang bersama kerlip kunang – kunang malam,
.
Karena
Kutahu,
Hatimu sedang sendu,
Sayup – sayup kau dengar kabar mendung dari gerimis yang telah berlalu sore ini,
Kadang memang hidup tak seindah itu,
Tapi, yakinlah semesta akan tetap bersahabat,
Menghiburmu dengan seuntai kabar bahagia
.
.
Cipt : Ahmad Zubeir Rangkuti